Selasa, 06 September 2011
Gaji Besar Ganjal Pindah Klub
Bukan tanpa dasar jika beberapa klub peminat tak jadi membeli Amauri. Gaji yang terlalu tinggi membuat klub-klub itu menarik mundur dari usaha mendatangkan Amauri.
Hal itu dijelaskan agen Giampiero Pocetta. "Gaji Amauri yang tinggi membuat dirinya kesulitan pada bursa transfer," jelasnya kepada Radio Kiss Kiss .
"Beberapa klub sudah tertarik untuk membelinya. Sebut saja Fiorentina, Genoa, Palermo, dan Marseille. Namun, tak satu pun yang terealisasi," tambahnya.
Gaji Amauri saat ini sebesar 4 juta euro per tahun di Juventus. Kontraknya sendiri akan habis pada musim panas tahun depan. Jika tak diperpanjang, dia bisa hengkang secara gratis.
Soal klub masa depan kliennya, Pocetta tak bisa memberikan gambaran. Napoli yang dikabarkan tertarik pun tidak ada kelanjutannya. duniasoccer
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar